Tuesday 29 April 2014

Minum kopi turunkan risiko diabetes tipe-2

Minum kopi turunkan risiko diabetes tipe-2
 AkuDuluAnak.Tk - Kabar baik untuk para penggemar kopi. Sebuah penelitian mengungkap bahwa minum lebih dari segelas kopi setiap hari selama empat tahun bisa menurunkan risiko diabetes. Sementara orang dewasa yang mengonsumsi lebih sedikit kopi setiap hari mengalami kenaikan risiko diabetes.

Hasil ini didapatkan peneliti setelah mengamati 123.000 orang dewasa. Peneliti dari Harvard School of Public Health menemukan adanya kaitan antara dosis kopi yang dikonsumsi dengan risiko diabetes. Tim peneliti melakukan pengamatan selama tahun 1986 - 2006 dan 1991 - 2007.

Peneliti menemukan bahwa orang yang meningkatkan konsumsi kopinya lebih dari satu cangkir selama empat tahun mengalami penurunan risiko terkena diabetes tipe-2 hingga 11 persen. Sementara orang yang mengonsumsi kurang dari satu cangkir kopi setiap hari mengalami kenaikan risiko mengalami diabetes hingga 17 persen.

"Pada dasarnya, mengonsumsi lebih banyak kopi akan menurunkan risiko diabetes tipe-2. Orang yang mengonsumsi tiga sampai lima gelas kopu setiap hari sehari diketahui mengalami penurunan risiko terkena diabetes tipe-2," ungkap Dr Frank Hu, ketua peneliti, seperti dilansir oleh (24/04).

Meski begitu, bukan berarti orang bisa mengonsumsi kopi dalam jumlah yang sangat banyak tanpa berhati-hati. Hu mengingatkan bahwa orang masih harus waspada dengan kafein yang ada dalam kopi. Kafein yang berupa stimulan bisa mempercepat detak jantung dan membuat orang susah tidur.

Hu juga mengungkap bahwa peneliti tak yakin komponen apa dalam kopi yang bisa menurunkan risiko diabetes tipe-2. Peneliti memperkirakan bahwa hal tersebut dipengaruhi oleh antioksidan dan nutrisi yang ada dalam kopi dan bisa menurunkan risiko diabetes. Penelitian ini juga tak menunjukkan kaitan langsung antara meminum kopi dengan tingkat insulin. Sementara insulin sendiri digunakan untuk menandai penyakit diabetes.

Menurut Hu, orang tak bisa mengandalkan kopi sepenuhnya untuk menangkal diabetes. Orang harus tetap memperhatikan pola makan, gaya hidup, dan rajin berolahraga untuk bisa terhindar dari penyakit gula tersebut.

Bagikan

Jangan lewatkan

Minum kopi turunkan risiko diabetes tipe-2
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

5 comments

Tulis comments
avatar
29 April 2014 at 09:31

Wah mantap nih :)
Aku kangen minum kopi cuman gak sempet :(
Makasih infonya gan :)

Reply
avatar
29 April 2014 at 09:36

hehe sama" gan makasih udah berkunjung :)

Reply
avatar
29 April 2014 at 10:02

Ya, dulu sy penikmat kopi sejati... dan merasakan manfaatnya. Tapi sejak punya Maag, jadi stop kopi :(

Reply
avatar
29 April 2014 at 10:55

tapi ane jarang banget minum kopi,, sekalinya minum di perut kagak enak banget rasanya..

Reply
avatar
13 June 2017 at 20:14

Artikel yang bagus dan menarik min, jika diperbolehkan maka jawablah pertanyaan ini. Dari beberapa Penyebab susah tidur adakah cara agar cepat tidur untuk Cara mengatasi susah tidur terutama pada malam hari. Terima Kasih….

Reply

1. Kami membutuhkan kritik dan saran anda.
2. Kritik dan saran anda sangat diperlukan oleh kami agar kami bisa lebih baik lagi.
3. Berkomentarlah yang bermanfaat

t